Bahan kulit A:
200 gram tepung terigu
100 ml air es
100 ml minyak goreng
1 sdm gula halus
1/2 sdt garam halus
Bahan kulit B:
150 gram tepung terigu rendah protein
100 gram mentega putih
1/2 sdt garam halus
Bahan Isi:
200 gram kacang hijau, kupas, rendam 3 jam, kukus, haluskan
100 gram gula pasir
150 ml santan kental
1 lembar daun pandan, simpulkan
1/2 pasta vanili/vanili bubuk
1/2 sdt garam halus
Cara membuat:
- Isi: Didihkan santan, masukkan semua bahan isi. Masak sambil diaduk hingga matang, kering dan kalis. Angkat, dinginkan
- Kulit A: campur semu bahan kulit, uleni hingga kalis, diamkan selama 30 menit, sisihkan
- Kulit B: campur semua bahan B, uleni hingga kalis, istirahatkan selama 30 menit
- Ambil 30 gram masing-masing adonan A dan B. Bentuk bulat adonan A, tipiskan. Letakkan adonan B di tengahnya. Bulatkan
- Giling adonan memanjang lalu gulung. Giling kembali hingga tipis. letakkan bahan isi di bagian tengah kulit. Bentuk bulat dan tekan agar bentuknya agak pipih.
- Letakkan adonan diatas loyang yang diolesi margarin. Panggang di dalam oven dengan temperatur 180 derajat, panggang selama 25 menit atau hingga kue matang dan berwarna kuning kecoklatan. Angkat, dinginkan
- Atur kue diatas piring saji. Hidangkan