Resep Masakan Enak dari Seluruh Resep Masakan Indonesia dan Berbagai Macam Resep Makanan

 

Resep Opor Ayam Pemula

Bahan:
- 1 ekor ayam
- Minyak secukupnya untuk menumis
- 1 ltr air
- gula pasir secukupnya
- garam secukupnya
- santan kental dari 1 butir kelapa
- 2 lbr daun salam
- 1 btg serai, memarkan
- 5 cm lengkuas, memarkan
- 1/2 sdt merica bubuk

Haluskan:
- 3 cm jahe
- 2 siung bawang putih
- 6 siung bawang merah
- 2 sdm ketumbar
- 8 butir kemiri

Cara membuat:
1. Cuci bersih ayam dan potong menjadi 10 bagian, pisahkan.

2. Siapkan wajan dan tumis bumbu yang sudah dihaluskan, masukkan lengkuas daun salam dan serai, aduk terus sampai harum.

3. Masukkan ayam sambil diaduk terus hingga mengeluarkan air.

4. Masukkan air kurang lebih 1 liter bersama dengan garam. Tutup, kecilkan api, masak hingga daging ayam empuk.

5. Masukkan santan kental sambil terus diaduk agar santan tidak pecah sampai mendidih.

6. Terakhir masukkan gula pasir dan merica, angkat dan sajikan.

Powered by Blogger.